1.31.2013

Mengenal Lebih Dalam Mengenai Bisnis Affiliate

Pernahkah Anda mendengar istilah “Affiliate”? Kami yakin sebagian besar masyarakat sudah sering mendengar istilah affiliate, namun tidak menutup kemungkinan bahwa sebagian dari mereka belum mengerti betul apa yang dimaksud dengan affiliate. 

Oleh karena itu pada kesempatan kali ini, kami akan membahas tentang apa itu Affiliate. Affiliate merupakan salah satu jenis atau program bisnis online yang dapat dijadikan sebagai peluang usaha yang menghasilkan untung besar jika dijalankan dengan fokus. 

 Yang dimaksud dengan affiliate yaitu bentuk kerjasama bisnis dimana kita berperan sebagai perantara atau penghubung antara produsen dengan customer mereka, tanpa ada persyaratan apapun alias gratis. Biasanya fee penjualan berkisar antara 5% hingga 50% tergantung perusahaan atau pengusaha yang bekerjasama dengan Anda. Pemberian fee akan diberikan oleh para pengusaha jika telah ada customer yang melakukan transaksi melalui Anda. 

Affiliate memiliki beberapa tipe program bisnis, yang dibedakan menurut cara pendapatan fee atau komisi. Berikut tipe – tipe affiliate yang dapat ditemukan : 

1. Pay Per Click Tipe ini memberikan komisi sesuai dengan jumlah customer yang mengklik link yang ditampilkan affiliator. Misalnya Google Adsense 

2. Pay Per Sale Tipe yang kedua memberikan komisi sesuai dengan jumlah produk atau layanan yang berhasil terjual melalui link yang ditampilkan affiliator. Misalnya pada amazone.com 

3. Pay Per Lead Tipe Pay Per Lead memberikan komisi berdasarkan jumlah orang yang telah mengisi form (isian), survey, atau sign up untuk menjadi member pada website pemilik program affiliate. Misalnya Copeac.Com 

4. Pay Per Download Tipe affiliate ini memberikan komisi berdasarkan orang yang mendownload file atau produk yang ditawarkan penyelenggara affiliate. Misalnya beoscope.com 

5. Pay Per Impression Tipe Pay Per Impression memberikan komisi berdasarkan berapa kali tampilan sebuah iklan yang dipasang pada blog atau website Anda dilihat oleh orang. Misalnya Linkbucks.com 

6. Pay Per Play Sedangkan tipe Pay Per Play memberikan komisi sesuai dengan jumlah orang yang memutar audio ataupun video yang ditampilkan oleh affiliator. Misalnya SellingPPP 

7. Paid To Click / Read Dan untuk tipe paid to click / read komisi diberikan bila Anda sendiri mengklik / membaca iklan yang disodorkan dan diatur dalam durasi tertentu. Misalnya honestptr.com.

Dari ketujuh tipe affiliate diatas tentu saja memiliki kelebihan maupun kekurangan yang berbeda. Biasanya tipe affiliate yang banyak diminati yaitu tipe pay per click, pay per lead, dan pay per sale. Fee yang diterima dapat ditentukan berdasarkan pilihan Anda. Setelah mengetahui informasi tentang apa itu affiliate, pekan depan kami akan mengangkat tulisan tentang perbedaan Affiliate dengan Reseller. 

Semoga tulisan ini dapat membantu Anda dalam menjalankan bisnis online.


Sumber: Parablogger

Jasaview.id
Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Affiliate Network Reviews